Kamis, Mei 13, 2010

Membangun Komunitas dengan Joomla 1.5.x ( Bagian II )

Artikel kali ini saya akan menyambung tutorial pada postingan sebelumnya,,  bagi yang belum mengikuti tutorial ini mulai dari bagian awalnya klik disini,, langsung aja ya...,, ke tahap keduanya,,

TAHAP KEDUA : Mengatur Konfigurasi
Konfigurasi di sini menyangkut beberapa hal yaitu : pengaturan untuk Registrasi, Tampilan pengguna, Profil pengguna, Gambar, Moderasi, Koneksi, dan Integrasi,dll.
Pilih menu Component > Community Builder > Configuration

Setelah berada di halaman Configuration, pada Tab General aturlah settingnya seperti gambar berikut. 
Pada Tab Registrasion merupakan pengaturan yang berhubungan dengan registrasi seperti  reply, subjek, konfirmasi, alamat email utama, dan dan-lain.
Tab User List merupakan  pengaturan untuk menetukan  jumlah anggota yang akan ditampilkan pada setiap halaman dan mengatur link atau tidak ke nama pengguna.
Tab User Profile berisi pengaturan profil pengguna, diantaranya: apakah diijinkan mengganti username, siapa yang berhak melihat profil, minimal interval untuk menekan profil, dan lain-lain.

Tab Images digunakan untuk mengatur ukuran gambar (widht dan height), ukuran thumbnail, izin untuk mengupload gambar dari PC, memilih gambar yang tersedia, dan lain-lain.
Tab Moderation berisi informasi untuk mengatur sistem moderator menyangkut grup moderator, konfirmasi email ke moderator, izin pengguna untuk melaporkan, ijin moderator untuk mengedit profil pengguna, dan lain-lain.
Tab Connection merupakan  pengaturan untuk membuat jaringan (koneksi) antar pengguna. Melalui sistem koneksi tersebut, dapat dipisahkan sesuai jenis koneksi,
Tab Integration untuk mengatur koneksi versi terbaru (update) dari sistem komunitas yang digunakan. Pilih Manual jika tidak ingin memeriksa versi terbaru.
User Management
Tab ini berisi informasi pengguna, baik pengguna Front-end maupun Back-end. Informasi yang dapat ditampilkan antara lain nama pengguna, log in, group, dll.


Tab Management
Pengaturan pada bagian ini menyangkut tentang posisi modul yang akan ditampilkan di halaman utama. Posisi Tab terdiri dari header, right, middle, dan tabmian. Plugin yang berwarna merah berarti perlu penambahan instalasi modul dan komponen lain. Oleh karena itu, sebelum mengaktifkan tab tersebut terlebih dulu harus menginstal plugin yang diperlukan.

  

Dibawah ini merupakan salah satu fungsi item - item tersebut :
Menu = ditampilkan di bagian atas (header). Posisinya dapat diatur, caranya: tekan link teks tersebut. Lalu aturlah pada bagian 

Portrait = foto/gambar pengguna (dapat diganti sesuai keinginan. Posisi foto dapat diatur sesuai keinginan (administrator).
Jumlah artikel yang ditulis oleh pengguna. Posisi informasi artikel tersebut dapat pula diatur, umumnya berada di bagian bawah.

Untuk bagian tab yang lainnya bisa anda pelajari sendiri,, selamat mencoba..!

Artikel Terkait



0 komentar: on "Membangun Komunitas dengan Joomla 1.5.x ( Bagian II )"

Posting Komentar


Blog ini sudah DOFOLLOW, silahkan memberikan komentar untuk backlink